Sempat Silang Paham, Galang Hendra dan Pimpinan Lomba YSR Sentul Akhirnya Bertemu Meluruskan Fakta dan Berdamai

 

 

 

Menarik perhatian saya berita tentang silang paham antara tim Galang Hendra dan Pimpinan Lomba di gelaran Yamaha Sunday Race di Sentul kemarin. Wainii

Intinya Bpk Dani Sarwono selaku pimpinan lomba merasa Galang Hendra hendak memukul dirinya saat tim Yamaha GHP tempat Aldy Satya (adik kandung Galang) bernaung mengajukan keberatan atas rencana diskualifikasi Aldy.

 

Aldy Satya (11 tahun) setelah memenangkan kelas sport 150cc langsung menuju ke podium, yang harusnya melakukan penimbangan terlebih dahulu. Menyadari kesalahannya Aldy berputar balik di pit 0. Tindakan putar balik inilah yang dilaporkan kepada Race Director.

 

Tim GHP yang dimanajeri oleh ayah Aldy dan Galang merasa berkeberatan dengan kemungkinan sanksi berat. Khabarnya akan didiskualifikasi dan menemui pimpinan lomba. Suasana kemudian memanas dan akhirnya pimpinan lomba menyarankan tim ini mengajukan keberatan ke Race Director. Pada saat inilah Bapak Dani Sarwono merasa Galang Hendra hendak memukul dirinya.

 

Versi Galang sendiri: tidak ada niat atau gerakan percobaan pemukulan terhadap Bapak Dani. Saat melepaskan kacamata, tangan Galang ditarik ke belakang oleh tim. Tarikan lengan mendadak ke belakang inilah yang terkesan tindakan mengancam utk memukul. Galang mengakui bersalah telah menunjukkan sikap emosional selama negosiasi tim dengan pimpinan lomba.

 

Hari ini sebagaimana diberitakan oleh Gridoto, pihak Galang Hendra dan Bapak Dani Sarwono dengan dimediasi oleh pihak Sentul dan Yamaha Indonesia selaku penyelenggara pertandingan telah berdialog untuk meluruskan salah paham yang terjadi.

 

Setelah mendengarkan penjelasan kedua belah pihak, pihak manajemen Sentul dan Race Director memaafkan Galang dan mempertimbangkan masalah ini selesai.

 

Jadi ternyata begitu duduk perkaranya. Memang suasana kompetisi di race itu keras, dan segala seuatu berjalan begitu cepat under-pressure. Kesalahpahaman mudah sekali terjadi. Untunglah untuk kejadian ini sudah selesai dan Galang Hendra bisa fokus dengan gelaran WSSP300 di Imola.

 

galang sentul.jpg

Galang Hendra diapit oleh Bpk Dani Sarwono dan Ananda Mikola setelah mediaso

 

Advertisement

24 thoughts on “Sempat Silang Paham, Galang Hendra dan Pimpinan Lomba YSR Sentul Akhirnya Bertemu Meluruskan Fakta dan Berdamai

  1. Alhamdulillah masalah sudah clear yah…
    Semoga menjadi pembelajaran buat pelaku balap di indonesia
    Segala sesuatu bisa di selesaikan dengan kepala dingin
    Gak perlu di besar2kan lagi.. (kecuali yang nyinyir akut)
    Sekarang saatnya kita dukung GHP55 yang membawa nama Indonesia di ajang WSSP seri imola
    ✊✊

  2. Anak goublok anggar jago. Terakhir ngumpet diketek orang ketakutan minta damai. Mental mental ampas si hendra ne.

  3. Pembalap yamahmud yaa gitu .. prestasi ga bgitu banyak .. tpi gampang panas kwwkwk kasian mental pemalap yamahmud ama sales nya lagi kocar kacirr .. kalah ama sayap ayam di semua sisi ekekekek

  4. Yang bisa nutup kontroversi ini adalah prestasi di ws300…tapiiiiii kalo ngak …habis lah kau…yg bisa menyelamatkan cuma tidak ada artikel.ws300 wekekek..gotcha

Leave a Reply

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s